Penanews.id, BANGKALAN- Agenda kedua Kaconk Mahfud Institute (KMI) di bulan Ramadan ini memberikan santunan kepada anak yatim dan piatu sekaligus Buka Bersama di masjid Baitul Amal Kamal, kamis 22 April 2021.
Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Kamal Kecamatan Kamal bekerja sama dengan Remaja Masjid Baitul Amal Kamal.
Ketua Remaja Masjid Kamal Moh. Rubei mengatakan bahwa kegiatan santunan anak yatim dan piatu ini menjadi sebuah amal ibadah kita di bulan suci ramadhan.
Dia pun berterima kasih kepada pengurus Kaconk Mahfud Institute karena melibatkan mereka dalam kegiatan itu.
Wakil Takmir Masjid Kamal H. Supriyadi juga mengapresiasi karena kegiatan itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Remaja Masjid dan segenap pengurus Takmir Masjid.
“Mencintai anak yatim merupakan kewajiban kita bersama bagi kaum muslim, bagaimana anak yatim merupakan anak yang sangat dicintai oleh baginda Rosulullah SAW,” ujar Hj Supriyadi.
Direktur KMI Nur Hakim mengatakan Sebaik-baiknya umat bagi kaum muslim adalah dimana disitu ada anak yatim kita perlakukan dengan baik, sedangkan paling buruknya unat adalah disitu ada anak yatim tidak kita perlakukan dengan baik.
“Maka dari itu, Kaconk Mahfud Institute berkoordinasi dengan Takmir beserta Remaja Masjid Baitul Amal Kamal untuk melaksanakan kegiatan santunan anak yatim dan piatu,” ujar Direktur KMI Nur Hakim.
RZL