Penanews.id,Bangkalan- Seluruh Kepala Organisasi Daerah (OPD) di Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur hari ini, Senin 11 Januari 2021 menjalani tes swab.
Pelaksanaan tes Swab berlangsung di Pendopo Pratanu kantor Pemerintah Kabupaten Bangkalan.
Sekitar 44 lebih kepala OPD mengikuti pemeriksaan pendeteksian virus corona desaese atau Covid 19.
Wakil Bupati Bangkalan Moh Mohni mengatakan, adanya tes swab massal kepala OPD untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19.
“Kita semua mengantisapsi penyebaran virus itu,” ujar dia kepada sejumlah wartawan. Senin, 11 Januari 2021 siang.
Pihaknya kata Mohni tidak boleh semerta merta menyalahkan masyarakat jika unsur pemerintah tak melakukan tes swab.
“Maka dimulai dari semua unsur pimpinan, ini kemudian diteruskan terhadap staf dan masyarakat agar mau melakukan upaya pencegahan,”
Jika dari salah satu kepala OPD nantinya ada yang terpapar, lanjut dia, yang bersangkutan akan dilakukan isolasi mandiri berikut pengobatannya.
“Sekali lagi ini untuk meyakinkan masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman dari penyebaran virus itu,” tegasnya.
Pasca kepala OPD, sambung dia, tes Swab akan menyisir Camat dan Kepala Pasar. Sebab kata Mohni, keduanya adalah pelayan publik yang bersentuhan dengan masyarakat.
“Surat akan segera diturunkan, sekaligus menunggu kesiapan tim dari Dinkes,” ucapnya.
dalam kesempatan yang sama, Mohni juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar terus menaati protokol kesehatan, khususunya memakai masker.
Kata Mohni, memakai masker setidaknya bisa menimalisir penyebaran covid 19. Menurut dia, jika sama- sama mengenakan masker potensi terpapar hanya 15 persen.
“Kalu satu pakai satu tidak, itu 50 persen. Kalau sama gak makai 100 persen. Jadi pakai masker,” pintanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bangkalan Sudiyo mengatakan kegiatan ini sesuai intruksi Bupati Bangkalan agar melakukan swab pimpinan OPD.
Pihaknya berharap kedepan masih banyak yang mau melakukan swab, agar pencegahan penyebaran Covid 19 bisa dilakukan dengan baik.
“Untuk hasil swab hari ini semoga cepat keluar, semoga lancar dan tidak ada yang terpapar,” tandasnya.
Abdi