
Penanews.id, JAKARTA — Pada hari pertama menjabat Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan mengunjungi pasar Cibubur, Jakarta Timur.
Dia pun nampak kaget karena pembeli dan pedagang sama-sama mengeluhkan kenaikan harga kebutuhan pokok.
Untuk cabai merah misalnya, ia mendapat keluhan bahwa harganya melesat dari Rp80 ribu menjadi Rp100 ribu per kg. Kemudian, telur dari Rp26 ribu naik ke Rp29 ribu per kg. Ayam dari Rp21 ribu naik ke Rp26 ribu per kg.
“Saya memang kaget karena semua teriak ‘Pak ini harga mahal’, semua teriak. Saya kaget betul karena saya kan enggak pernah belanja ke pasar,” ujarnya dilansir CNN Indonesia TV.
Ketua Umum PAN itu mensinyalir kenaikan harga bahan pokok disebabkan oleh ketergantungan Indonesia pada impor. Pasalnya, sejumlah bahan pokok yang naik berasal dari impor.
Oleh karena itu, ia mengatakan Kementerian Perdagangan akan berkoordinasi dengan kementerian lainnya dalam mengendalikan ketersediaan dan harga bahan pokok supaya masalah itu bisa diatasi.
“Tentu kita akan mengerjakan bareng-bareng dengan kementerian terkait. Dan saya kira juga tidak mudah ujar apalagi terkait pangan impor,” ujar Zulkifli dilansir CNN Indonesia.
EMbe