
Penanews.id, Makasar- Kasus dugaan perselingkuhan yang dilakukan oknum polisi, Bripka A (42) dengan perempuan JU (27) terus menuai sorotan dari publik. Terlebih Bripka A dengan suami korban yang juga bertugas di kepolisian berinisial S ternyata teman dekat.
Informasi yang dihimpun Kabar.News, baik Bripka A dan S selalu saling membantu. Bahkan saat kejadian berlangsung, S sempat meminjam motor milik Bripka A membeli tali di toko.
“Kami juga kaget dengan kejadian itu, apalagi selama ini Bripka A dan S itu sangat dekat. Bahkan keduanya sering sama-sama ikut kerja bakti di Polsek Pajukukang. Termasuk saling pinjam kendaraan,” kata Paur Humas Polres Bantaeng, Aipda Sandri.
Seperti diketahui, hingga saat ini Bripka A masih ditahan di Polres Bantaeng. Meski tersandung kasus perselingkuhan, istri dari Bripka A tetap menjenguk suaminya dan membawakan makanan.
Kasus perselingkuhan ini sendiri menuai banyak kecaman dari warga, terutama di lini media sosial.
“Polisi otak mesum. Mau dihukum apa pak Kapolres, masuk polisi itu butuh uang yang banyak. Beranikah anda memecat anggota anda??,”demikian komentar akun @Palu Keadilan, seperti yang dilihat Kabar.news, Rabu (29/1/2020).
Seperti yang dilansir oleh kabar.news kasus dugaan perselingkuhan yang dilakukan oleh oknum Bripka A dan JU di Makassar menui kecaman yang sangat keras baik oleh masyarakat sekitar dan juga netizens.
“Pasalnya Bripka A tersebut adalah teman dekatnya S tak lain adalah suami dari JU, awalnya S tidak menyangka kalau istrinya selingkuh dengan Bripka A”, ujarnya.
Perselingkuhan tersebut diketahui S, suami dari JU, Ironisnya lagi perselingkuhan tersebut dilakukan di rumah nya S, disaat S, sedang keluar, rumah S bersebrangan dengan Polsek dimana oknum polisi Bripka A bertugas, ucapnya. (CK)