• Redaksi
  • Pedoman
  • Hubungi
  • Karir
  • Iklan
  • Policy
  • Disclaimer
Kamis, 6 November 2025
Penanews.id
  • Nasional
  • Nusantara
  • Madura
  • Jatim
  • Wisata & Kuliner
  • Olahraga
  • Tekno
  • Ekonomi
  • Opini
  • Jepret
Tidak ditemukan
Lihat Semua
  • Nasional
  • Nusantara
  • Madura
  • Jatim
  • Wisata & Kuliner
  • Olahraga
  • Tekno
  • Ekonomi
  • Opini
  • Jepret
Tidak ditemukan
Lihat Semua
Penanews.id
Tidak ditemukan
Lihat Semua
Beranda Madura Bangkalan

Pelaksanaan TKA di Bangkalan Sempat Terkendala Pemadaman Listrik

  • Selasa, 4 November 2025 11:36
FacebookTwitterWhatsApp
Suasana pelaksanaan TKA di Bangkalan



Penanews.id, BANGKALAN – Pemadaman listrik di sejumlah wilayah Bangkalan sempat mengganggu pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi siswa kelas XII SMA dan SMK. Namun, Cabang Dinas (Cabdin) Pendidikan Wilayah Bangkalan memastikan seluruh kegiatan ujian tetap berjalan lancar dan tidak mengganggu konsentrasi peserta.

Baca Juga:

. . .



Kepala Seksi SMK Cabdin Pendidikan Wilayah Bangkalan, Adi Suryanto, mengatakan pelaksanaan TKA dijadwalkan sejak Senin hingga Kamis (3–6 November 2025). Ujian dilaksanakan dalam dua sistem, yakni online dan semi-online.


“Untuk sistem online, setiap siswa mendapat token sebelum ujian dimulai. Sedangkan untuk sistem semi-online, soal yang disiapkan oleh kementerian sudah diunduh terlebih dahulu oleh pihak sekolah, kemudian dibagikan secara acak ke masing-masing siswa,” jelas Adi, Selasa (4/11).



Adi mengakui sempat terjadi gangguan akibat pemadaman listrik di beberapa kecamatan seperti Blega, Sepulu, dan Arosbaya. Namun, pihaknya segera berkoordinasi dengan PLN agar aliran listrik bisa segera pulih.



“Kendalanya hanya di beberapa titik saja. Begitu kami lapor, PLN langsung merespons, sehingga ujian bisa dilanjutkan tanpa hambatan berarti,” ujarnya.

Ia menegaskan, gangguan listrik tidak memengaruhi hasil ujian karena sistem ujian memungkinkan peserta melanjutkan kembali tes dari soal terakhir setelah jaringan kembali normal.


“Alhamdulillah semua kendala bisa diatasi. Saat listrik padam, siswa tetap bisa login ulang menggunakan token yang sama dan melanjutkan ujian dari posisi terakhir,” tambahnya.



Sementara itu, Kepala SMAN 2 Bangkalan, Dwi Imam Arif, menyampaikan bahwa sebanyak 417 siswa di sekolahnya mengikuti TKA tahun ini. Pelaksanaan ujian dibagi menjadi tiga sesi untuk menyesuaikan jumlah peserta.



“Total ada sembilan kelas yang ikut TKA. Kami bagi menjadi tiga sesi agar pelaksanaannya lebih tertib,” kata Imam.

Ia menambahkan, hingga hari kedua ujian, seluruh siswa tercatat hadir dan mengikuti dua jenis tes, yaitu mapel wajib pada hari pertama dan mapel pilihan pada hari kedua.

“Alhamdulillah, meskipun sempat ada listrik padam, semua berjalan lancar dan tidak ada siswa yang absen,” tutupnya.

IMAM

Tags: Dinas pendidikan JatimTes kemampuan akademikTKA di Bangkalan
19
Dilihat
FacebookTwitterWhatsApp

Berita Terkait

Persatuan PKL Bangkalan Gelar Pelantikan dan Pengukuhan Laskar Pedagang

Persatuan PKL Bangkalan Gelar Pelantikan dan Pengukuhan Laskar Pedagang

8 jam yang lalu
27
Sidang Kasus Geger, Ibu Dinol Huda Minta Kades Geger Dihukum Tiga Kali Lipat

Sidang Kasus Penganiayaan di Geger, Ibu Dinol Minta Kades Geger Dihukum Tiga Kali Lipat

2 hari yang lalu
12
Menelusuri Jejak Peradaban, Dinas Perpustakaan Bangkalan Gelar Sosialisasi Naskah Kuno

Menelusuri Jejak Peradaban, Dinas Perpustakaan Bangkalan Gelar Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno

6 hari yang lalu
17
Evaluasi Lintas Sektor, KBP3A Bangkalan Benahi Data untuk Naikkan Strata KLA

Evaluasi Lintas Sektor, Dinas KB-P3A Bangkalan Benahi Data untuk Naikkan Strata KLA

7 hari yang lalu
13
UTM Buka Panggung Dunia Melalui TMIC 2025, Hadirkan Kolaborasi Akademik Global dari Jepang hingga Jerman

UTM Buka Panggung Dunia Melalui TMIC 2025, Hadirkan Kolaborasi Akademik Global Dari Jepang Hingga Jerman

1 minggu yang lalu
28
Dukung Program Presiden Prabowo, Yayasan Banyuurip Sejahtera Enam Launching MBG di Kecamatan Galis

Dukung Program Presiden Prabowo, Yayasan Banyuurip Sejahtera Enam Launching MBG di Kecamatan Galis

1 minggu yang lalu
11
Berikutnya
Gubernur Jatim Ajak Kaka Slank Tanam Mangrove di Bangkalan

Gubernur Jatim Ajak Kaka Slank Tanam Mangrove di Bangkalan

  • Redaksi
  • Pedoman
  • Hubungi
  • Karir
  • Iklan
  • Policy
  • Disclaimer

© 2019 @Penanews.id All Rights Reserved

  • Nasional
  • Nusantara
  • Madura
  • Jatim
  • Wisata & Kuliner
  • Olahraga
  • Tekno
  • Ekonomi
  • Opini
  • Jepret

© 2021 Penanews.id All right reserved.