Penanews.id,BANGKALAN- Puluhan massa dari Desa Bator, Kecamatan Klampis, Kabupaten Bangkalan, mendatangi kantor Kecamatan setempat. Senin, 19 Desember 2022.
Kedatangan mereka dalam rangka meminta penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) Bator agar diganti, karena bukan penduduk asli Desa Betor.
“Kalau PJnya dari luar, kalau ada kepentingan harus ke desa sebelah, kasihan warga,” kata Sulham, Koordinator massa dari Desa Betor.
Sulham bilang, pihaknya jauh hari telah mengajukan nama Pj yang kebetulan berasal dari penduduk Desa Betor, atas nama Yuli, namun usulan itu ditolak.
Padahal, lanjut dia, semua persyaratan yang berkaitan dengan Pj telah dipenuhi. Bahkan telah dimusyawarahkan oleh tokoh masyarakat.
“Kami meminta supaya pihak kecamatan menyampaikan aspirasi masyarat, sehingga PJ yang ditentukan diganti oleh warga setempat,” pinta dia.
Jika aspirasi warga tak diindahkan oleh Pemerintah Kabupaten Bangkalan, Sulham bersama puluhan warga lainnya mengancam akan melakukan aksi unjuk rasa dengan massa lebih banyak.
“Segera diganti dengan penduduk desa betor, jika tidak diganti maka kami akan melakukam aksi yang lebih besar,” tegas dia.
Sementara itu, Camat Klampis, Abd Malik mengaku akan menyampaikan aspirasi masyarakat kepada Bupati Bangkalan. Sebab wewenang soal itu ada di Bupati.
“Kami tidak pumya wewenang, karena itu merupakan hak pak Bupati,” tandas dia.
SAE