Penanews.id, SAMPANG – Hari ini Pengurus Cabang (PC) Ikatan Alumni (IKA) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kabupaten Sampang melakukan musyawarah cabang (muscab) ke-II untuk menentukan nahkoda baru.
Dalam muscab yang digelar di Graha Woraraja Hotel Camplong itu, terpilih sebagai ketua IKA PMII Tamsul, SE. dirinya terpilih secara aklamasi untuk masa khidmat 2021-2026.
Menanggapi hal itu, H. Slamet Junaidi selaku bupati Sampang mengucapkan selamat serta mengajak kepada seluruh keluarga besar IKA PMII untuk ikut menyumbangkan pemikirannya terhadap pembangunan di kabupaten Sampang.
“Tentunya kami ingin bersama semua golongan saling bergandengan tangan untuk ikut serta dalam proses pembangunan di Kabupaten Sampang,” Ucapnya, Rabu (24/11/2021).
Haji Idi juga berharap, bagi yang terpilih sebagai ketua agar mampu memaksimalkan kinerjanya dalam upaya peningkatan intelektual dan spiritual. Selain itu, amanat merupakan sebuah kehormatan atas kepercayaan yang diberikan.
“Semoga mandat yang diberikan berbalas kinerja yang maksimal dalam peningkatan intelektual dan spiritual, karena ini merupakan kehormatan yang diawali bentuk kepercayaan,” Imbuhnya
Sementara itu, Tamsul, ketua terpilih IKA PMII Sampang menuturkan, pihaknya punya beberapa target yang harus dicapai. Diantaranya adalah menyamakan persepsi. Hal tersebut menjadi langkah awal yang urgen sebelum menentukan program kerja jajarannya.
“Pertama target saya yaitu menyamakan persepsi untuk keberlangsungan roda organisasi kedepan, sehingga sebelum program dibuat kami satukan visi dan misi terlebih dahulu,” Ujarnya
Lebih lanjut, Tamsul menegaskan bahwa kedepan pihaknya akan menguatkan semua komponen yang ada pada semua level, bahkan di tingkat kecamatan.
Menurut Tamsul, sumberdaya manusia (SDM) yang ada di PMII sangat potensial. Sehingga, imbuhnya lagi, sangat disayangkan jika tidak diberikan wadah atau ruang bagi sahabat-sahabat yang ada di bawah.
“Intinya dari semua komponen yang bisa menjadi satu kekuatan besar untuk memberikan sumbangsih saran dan pemikiran untuk pembangunan di Kabupaten Sampang,” Terang Tamsul.
YON