
Penanews.id, BANGKALAN- Aktivis Mahasiswa yang tergabung dalam Organisasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indinesia (PMII) Putri (Kopri) Rayon As-Shidiq, Komisariat Universitas Trunojoyo Madura (UTM), salurkan Paket sembako terhadap Masyarakat terdampak Covid-19.
Penyaluran paket sembako tersebut digelar selama dua hari, sejak tanggal 5 sampai 6 agustus 2021 kemarin.
Bantuan itu disalurkan di beberpa Desa di Kabupaten Bangkalan Madura Jawa Timur, yang dimulai dari Kecamatan Kota sampai ke Kecamatan Labang.
“Kegiatan kami merupakan kepedulian teman teman mahasiswa untuk membantu merigankan beban masyarakat yang terdampak covid-19 di tengah PPKM Darurat,.” Jelas Nurul Kamilia, Ketua Kopri Rayon As-Shiddiq Komisariat UTM, Sabtu (7/8/2021).
Lanjut perempuan yang menjabat sebagai Ketua Umum tersebut (Ketum) Rayon As-Shiddiq itu menjelaskan, kegiatan yang digelar oleh para aktivis tersebut tidak hanya memberikan Paket sembako saja, melainkan juga ada vitamin dengan harapan masyarakat Bangkalan tetap sehat dan terhidar dari Sebaran Covid-19.
“Pandemi masih belum berakhir, mari kita sama-sama menjaga diri, tetap patuhi protokol kesehatan, sehingga kita semua bisa hidup normal seperti semula,” pungkasnya.
Dalam aksi sosial yang di gelar Oleh aktivis perempuan tersebut, menjadi respon baik dari masyafakat, karena bisa membantu sesama ditengah pandemi.
“Ini sangat membantu dan meringankan beban kami Ditengah Pandemi, Covid-19,” tandasnya .
SAE