
Penanews.id, JAKARTA-RH Seorang petugas nekat melancarkan serangan penusukan terhadap PLT kepala Dinas pariwisata dan ekonomi kreatif DKI Jakarta Gumilar Ekalaya.
Kombes Azis Andriansyah, Kapolres Jakarta Selatan menjelaskan bahwa RH membendung amarah sejak 8 Februari 2021.
Menurut Azis,RH saat itu mengancam salah satu pegawai di bagian kepegawaian Dinas Parekraf.
” RH mengatakan hari ini bapak boleh selamat, tapi lain hari bapak bisa pulang tidak selamat”, ucapnya, seperti yang dilansir oleh suara.com.
Azis mengatakan bahwa RH adalah pegawai kontrak bidang sekuriti dari Dinas kebudayaan yang bertugas di di kantor Parekraf.
RH menelan pil pahit lantaran di putus kontrak kerjanya.
Emosi RH memuncak karena tak kunjung mendapatkan kepastian setelah menanyakan kepada bagian kepegawaian.
RH berkesempatan untuk bertemu dengan Gumilar namun lagi-lagi tak mendapatkan jawaban yang memuaskan.
Gumilar saat itu meminta RH untuk menanyakan langsung kepada Dinas Kebudayaan sebagai institusi yang mengangkatnya.
Tak hanya menusuk bagian paha Gumilar, RH juga sempat menusuk seorang satpam yang menghalangi upayanya untuk melarikan diri.
RED