
penanews.id, JAKARTA – FIFA membatalkan perhelatan sepak bola Piala Dunia U-20 yang sedianya akan digelar di Indonesia pada 2021. Pun Piala Dunia U-17 yang akan digelar di Peru turut dibatalkan.
Alasan pembatalan ini karena dalam skala global pandemi covid 19 belum menunjukkan tanda bakal mereda.
Meski demikian baik Indonesia dan Peru tetap akan menjadi tuan rumah ajang olahraga tersebut pada 2023.
“Akibat pandemi Covid-19, dewan FIFA memutuskan membatalkan Piala Dunia FIFA U-20 dan Piala Dunia FIFA U-17 putra,” tulis pernyataan FIFA seperti dikutip dari laman katadata.co.id
Sebelum memutuskan pembatalan ini, FIFA menyatakan telah berkonsultasi dengan stakeholder terkait, baik negara tuan rumah maupun negara-negara yang akan menjadi peserta turnamen tersebut.
FIFA berkesimpulan situasi global telah gagal untuk dinormalisasi ke tingkat yang memadai untuk mengatasi tantangan terkait penyelenggaraan kedua turnamen, termasuk kelayakan jalur kualifikasi yang relevan.
Andai tak dibatalkan, Piala Dunia FIFA U-20 rencananya bakal digelar pada 20 Mei hingga 12 Juni di enam venue di enam kota di Indonesia.
Keenam venue tersebut yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta; Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya; Stadion Sriwijaya Jakabaring, Palembang; Stadion Si Jalak Harupat, Bandung; Stadion Manahan, Solo; dan Stadion I Wayan Dipta, Bali.
EMBE