penanews.id, MEDAN – Bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan Rabu pagi, 13 November 2019. Tidak hany menewaskan si pelaku.
Empat anggota Polrestabes Medan juga luka-luka. Antara lain, Kasi Propam terluka di tangan. PHL J Purba luka di wajah dan dua lainnya yaitu Anggota Propam dan piket Bagian Operasional.
Pelaku yang belum diketahui identitasnya itu, masuk ke Mapolrestabes sekitar 08.44 WIB. Polisi tak curiga karena dia memakai seragam jaket ojek online dan langsung menuju Bagian Operasional dan meledakkan diri.
Dari foto yang beredar, pelaku tewas mengenaskan dekat truk polisi. tubuhnya hancur karena ledakan tersebut.