
Penanews.id, JAKARTA – Bagi pembaca yang sering nonton film Hollywood berbasis teknologi, pasti tidak asing dengan layar tembus pandang. Ternyata layar itu bisa dinikmati di kehidupan sehari-hari.
LG hari Senin (21/10/2019) merilis panel oled tembus pandangnya di Indonesia.
Baca Juga:
Panelnya benar-benar tembus pandang, semua bagian belakang nampak terlihat. Terasa begitu futuristik seperti kita jumpai di film-film Box Office.
“Mungkin ketika kamu melihatnya seperti prototipe, kami sudah jual di Indonesia.” ujar Agustian Yusetia, B2B Business Head LG Electronis Indonesia di acara pameran yang berlangsung di Hotel Sheraton Gandaria City, Jakarta.
Bagi Anda yang berminat meminangnya harus merogok gocek yang lumayan mahal.
“Kalau tertarik panel transparan ini dijual Rp 700 jutaan,” ungkap Agustian.